Sebenarnya tak ada larangan untuk berucap tentang cinta atau tentang asmara yang hinggap dihatinya, tak peduli ribuan kata sayang, atau ribuan kata kasih, yang terpenting dibalik ucapan itu ada kesungguhan dan niat yang benar-benar baik.
Jika ucapan tentang cinta, rayuan, atau janji-janji hanya sebatas atau berhenti pada mulut saja itu yang dinamakan buan cinta. Ya benar sekali, hal ini merupakan salah satu ciri-ciri bahwa cintanya meragukan.
Ucapan yang penuh kasih namun tidak membuktikan adalah ucapan yang membahayakan. Ucapan yang penuh janji-janji namun tidak ditepati akan menimbulkan sakit hati yang mendalam nantinya. Oleh sebab itu, kita harus mengetahui mana cinta yang benar dan mana cinta yang tidak sungguh-sungguh.
Cinta Itu Less Talk More Action
Cinta itu walaupun banyak hal yang diucapkan tetapi ucapannya terbukti, itu juga cinta. Atau cinta itu sedikit bicara dan besar pembuktiannya ini adalah tingkatan yang utama membuktikan bahwa cintanya benar, dan yang parah adalah panjang omongannya soal cinta namun actionnya sedikit sekali bahkan tidak ada sama sekali.
Oleh sebab itu, yang kebanyakan omong, kurangi sekarang dan bertindaklah untuk cinta. Yang banyak rayuannya daripada pengorbanannya, kurangi dan buktikan dengan kesungguhan. Karena jika kebiasaan tidak membuktikan maka selamanya tidak akan mendapatkan atau merasakan indahnya apa itu cinta.
Sekali lagi, jikalau ingin mengucapkan cinta alangkah lebih baik jika ucapan itu disertai dengan pembuktiannya atau diberikan pembuktiannya terlebih dahulu, baru menyatakan cintanya, itu adalah hal yang sungguh luar biasa yang membuat cinta tidak dapat ditolak.
Demikianlah yang dapat penulis sampaikan, selalu ingat dengan yang anda cinta, untuk membahagiakannya, anda harus lebih produktif lagi dan mengurangi hal yang pasif, selalu aktif karena cinta yang benar itu adalah yang Sedikit bicara dan Menunjukkan bukti yang lebih.
- Tips Memilih Pasangan
- Fenomena Malam Minggu
- Undang-undang cinta
--> Cinta itu Less Talk More Action
Salam cinta
salam dycko novanda
0 komentar:
Posting Komentar