Memberikan Kesan Pertama Yang Indah

kesan pertama yang indah
Assalamu'alaikum wr.wb, semoga kebahagiaan tetap tercurahkan kepada Anda semuanya. amiin ^_^
Membahas tentang kesan pertama, berarti membahas awal permulaan berjumpa dengan seseorang, baik itu sejenis ataupun lawan jenis. Tetapi penulis ingin membahas cara memberikan kesan pertama yang indah khusus untuk yang masih belum menemukan pasangannya. Agar dapat saling cinta, hehe, emang tau apa apa itu cinta, kok beraninya cinta-cintaan. :)

Kesan adalah hasil atau kesimpulan dari apa yang dipandang dan dirasakan oleh panca indera, oleh karena itu, jika kesan pertama jelek, selanjutnya akan dianggap jelek, tetapi jika kesan pertama menggoda, selanjutnya terserah Anda. hehehe. Ada kalimat yang mengatakan, bahwa untuk memberikan kesan pertama yang indah adalah sebuah kesempatan pertama, bisa juga dibilang bahwa kesan pertama adalah kesempatan pertama. Seseorang yang mencintai lawan jenisnya, ketika pertama kali bertemu, hal yang sangat penting agar yang kita cintai itu tertarik kepada kita adalah dengan memberikan kesan pertama yang indah. Nah, bagaimanakah memberikan kesan pertama yang indah? Apakah ada rahasianya?. Baiklah kita bahas lebih detail lagi. :)

Penulis kagum dengan cara makhluk Tuhan lainnya yang tentu jauh sempurna kita, misalkan saja burung. Burung ternyata begitu hebat ketika ia mencari pasangannya, burung jantan akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan kesan pertama yang indah bagi lawan jenisnya, bagaimana burung itu berusaha agar kesan pertamanya indah? ia akan berusaha sekuat tenaga bersiul dan berkicau seindah mungkin, untuk apa? ya agar dapat memberikan kesan pertama yang indah bagi bidikannya. Ada contoh lain seperti burung merak, burung merak biasanya akan mengepakkan bulu-bulu indahnya, agar lawan jenisnya itu tertarik kepadanya.

Itu hanya sebuah contoh, jika makhluk lainpun juga harus berusaha agar dapat memberikan kesan pertama yang indah kepada yang dicintainya. Tentu saja, kita yang lebih sempurna harus mempunyai cara jitu agar dapat memberikan kesan pertama yang istimewa, bagaimana caranya?

1. Tepat Waktu

Ini bagi yang sudah janjian terlebih dahulu untuk berkenalan pertama kali, perkenalan pertama kali adalah kesempatan yang baik untuk memberikan kesan indah, karena kesempatan kedua akan jarang didapat, hendaklah lakukan sebaik mungkin untuk memberikan kesan indah pada kesempatan pertama. Ketika sudah berjanji untuk bertemu, hal yang sangat penting adalah tepat waktu. Ketepatan waktu, adalah hal yang disepelekan orang tetapi akan berdampak besar. Ingat pepatah, "Time Is Money."

Anda datang tepat waktu, itu saja sudah memberikan nilai plus, dan memberikan kesan yang baik bagi si dia. Ketidak tepatan waktu akan mengubah moodnya, yang tadinya senang akan berubah menjadi sedih dan tak nyaman lagi. Oleh sebab itu, jika berjanji harus ditepati walaupun hanya soal waktu. Karena keterlambatan adalah ciri ketidak-seriusan. Kecuali ada alasan yang kuat sekali dan dapat dipertanggungjawabkan. Walaupun ada yang tidak terlalu menganggap keterlambatan itu adalah masalah, berusaha tepat waktu adalah hal penting, karena Hati lelaki berbeda dengan hati wanita dalam menyikapi masalah waktu.

2. Penampilan

Selanjutnya agar dapat memberikan kesan yang baik adalah melalui tampilan. Tampilan yang baik bukanlah tampilan yang mengikuti trend masa kini, melainkan penampilan yang baik adalah penampilan yang bersih dan rapi. Bersih dan rapi bukanlah tampilan yang seperti akan pergi kekantor atau pergi kesekolah, hehehe. Melainkan penampilan yang tidak berlebihan. Kadang ada yang berpenampilan dengan corak yang silau, dengan gaya yang berlebih dan parfum yang mencolok. Anda tau, penampilan yang dapat membuat kesan pertama yang indah adalah tidak berlebihan. Bagi pria yang bisa berpenampilan seperti ini, dijamin deh Wanita Akan Terpikat. :)

3. SenSan

Apa itu SenSan, yaitu senyum dan santai. Biasanya ketika pertama kali bertemu ada rasa gerogi dan gemetar, kadang malu atau minder atau mungkin disebabkan oleh faktor lain. Nah, ini yang perlu dihindari, sebaiknya bersikaplah santai. Jika Anda santai, dipastikan tidak akan ada lagi gerak-gerik yang salah, tingkah yang salah sehingga dapat membuat malu.

Lalu, apa pentingnya senyum. Senyum adalah kekuatan yang khas, setiap orang memiliki senyum yang berbeda dan senyum itu adalah ciri khas bagi setiap orang. Dan senyum lebih baik dari tertawa, mungkin kalau pertama kali bertemu dan tiba-tiba tertwa terbahak-bahak dipastikan akan dianggap gila. hehehe, dan pasti si dia akan kabur dan takut, apalagi belum gosok gigi, wah tambah parah,. hihihihi. Hanya dengan senyum mencerminkan bahwa seseorang itu ramah dan baik. Jika itu tidak bisa dilakukan, tentu saja akan terjadi KEJENUHAN.

4. Umpan Balik

Maksudnya umpan balik disini adalah dari obrolan yang dibangun. Jangan panjang kali lebar kali tinggi ketika berbicara dengannya, dan jangan pula menceritakan kelebihan-kelebihan yang kita miliki, apalagi obrolannya tidak ada benarnya, itu adalah hal yang salah, jangan sampai kita disebutnya hanya orang yang ahli teori. Yang penting adalah, mendengarkan ia berbicara, mengajukan pertanyaan dan bercerita sedikit tentang sesuatu yang masih berhubungan dengan dia. Kesalahan terbesar ketika mengobrol berdua adalah terlalu banyak omong. Jika Anda tidak bisa berkomunikasi dengan baik, tengok sejenak --> Etika Berkomunikasi.

5. Bertindak Alami

Yang terakhir yang terpenting agar kesan pertama baginya indah adalah bertindak alami. Tindakan alami ini adalah unsur penting untuk menilai sebuah kecocokan antara kita dengan si dia. Apabila sudah cocok dan nyambung, pasti sudah klik perasaannya dengan kita. Sebenarnya ini hal yang tersulit, perjumpaan pertama kali jarang sekali adanya kecocokan, tetapi bertindaklah alami mulai dari pembicaraan, dan selalu mengikuti alur apa yang dibicarakannya. Mungkin dengan itu kemungkinan ada titik temu anatara perasaan kita dengannya cieeee... ^_^ Kalau sudah saling klik, bisa-bisa akan jatuh cinta secepat kilat dong. hehehe

Nah? sementara itu saja yang dapat penulis sampaikan mengenai cara bagaimana "Memberikan Kesan Pertama Yang Indah" semoga dapat memberikan manfaat dan sekaligus hiburan serta pencerahan. Mohon maaf apabila ada salah kata, kebenaran hanya milik-Nya, terimakasih pembaca yang budiman sudah mampir. ^_^

Salam Cinta
Salam Dycko Novanda,
Read More >>

Puisi Terimakasih Hujan

puisi terimakasih hujan
Pada kesempatan kali ini, penulis sedang memperhatikan hujan yang terus mengalir airnya dari langit turun kebumi. Kupandangi selalu, mencoba memaknai apa maksud Tuhan menghadirkan hujan. Sungguh sangat bermanfaat hujan ini, jika selalu kita syukuri, dan hujan akan membawa bencana jika kita kufuri.

Hujan adalah salah satu cara Tuhan mengasihi hamba-Nya, menyanyagi hamba-Nya, dan memberikan kekayaan serta rezeki yang besar bagi hamba-Nya, semua sudah didesain hebat oleh Tuhan. Sehingga cukup hanya dengan air yang diturunkan, bumi yang gersang akan segera hijau dengan munculnya tanaman-tanaman.

Mari berpuisi bersama penulis, Puisi Terimakasih Hujan, dan semoga bisa menjadi penghibur plus dapat meningkatkan rasa syukur kita terhadap anugerah-Nya yang tak pernah habis. ^_^ Selamat berpuisi.



Terimakasih Hujan


Hujan ....

Terimakasih Hujan ...

Aku tahu ada sebagian yang membencimu datang

Ada pula yang berharap secepatnya engkau hilang

Namun bagiku,

Aku berterimakasih padamu hujan

Engkau adalah utusan Tuhan

yang diutus menghijaukan tanah-tanah yang gersang

Memberi warna pada bunga yang layu,




Hujan ...

Terimakasih Hujan ...

Karenamu ku dapat melihat burung-burung bermain bersama anak-anaknya

Kulihat pula ikan-ikan berlari kencang

Serta kulihat anak-anak kecil yang tertawa ceria bermain air


Hujan ...

Terimakasih Hujan ...

Engkau datang justru membawa kehangatan

Dingin yang kau beri

Membuat pelukan pada kekasih semakin mesra

Dan memberikan kehangatan bersama keluarga tercinta


Hujan ...

Terimakasih Hujan ...

Walau ada beberapa yang membenci engkau datang

Namun kedatanganmu memberi keuntungan yang besar bagi manusia


Tuhan ...

Terimakasih Tuhan ...

Engkau Maha Penyayang

Engkau Maha Tahu, kapan waktunya bumi perlu disirami

Sudah sepatutnya ku bersyukur kepada-MU, Tuhan

Telah memberikan hujan

Sebagai rahmat yang besar ....


Terimakasih Tuhan ...

Terimakasih hujan, engkau utusan yang baik dari Tuhan Semesta alam ...

by: Dycko
--> terimakasih Hujan



Baca --> Puisi Cinta Tertua
Read More >>

Etika Demonstrasi

etika demonstrasi
Ehm, Melihat ditayangan televisi, ketika ada suatu kebijakan pemerintah yang tidak disetujui oleh masyarakat umum, pasti akan memacu timbulnya demonstrasi. Sudah diketahui bahwa, demontrasi adalah sebuah hak suara yang bermakna sebagai suatu protes terhadap apa yang terjadi pada kebijakan pemerintah. Baik itu adanya kenaikan BBM, dan lainnya.

Demonstrasi, adalah simbol dari kebebasan berekpresi, mengemukakan pendapat, kritik, ataupun saran serta masukan yang lain. Biasanya demonstrasi dilakukan oleh mahasiswa dan oleh buruh, namun tidak menutup kemungkinan hampir semua masyarakat bisa berdemonstrasi dengan caranya masing-masing.

Demonstrasi tidak dilakukan sendirian, melainkan dilakukan dengan kelompok, dan jika ada kelompok lain yang selaras, maka kelompok tersebut bisa saja bergabung. Semakin banyak kelompok, maka akan semakin kuat kekuatan dari hak suaranya. Berarti sudah jelas, kekuatan berekspresi ditentukan oleh banyaknya kelompok, atau bisa saja didukung oleh faktor lain.

Memperjuangkan pendapatnya, itu sah-sah saja, namun lama kelamaan, entah karena faktor apa, ada saja demontsrasi yang tidak beretika. Sering terlihat ketika ada demonstrasi, yang paling miris adalah terjadi sebuah kerusuhan, perusakan, dan pembakaran. Sungguh sangat miris sekali bila melihatnya, apalagi jika hal seperti itu ditayangkan dimedia, terutama di media televisi, bahaya sekali jika tayangan seperti itu ditonton oleh anak yang belum berumur cukup. Penulis pernah menyaksikan sebuah demonstrasi di televisi, disitu ada anak-anak yang masih SMP yang ikut merusak pagar gedung DPR.

Ternyata, hal yang seperti ini sama sekali tidak diperhatikan dampaknya, padahal generasi penerus harus bisa lebih baik dari generasi saat ini dan sudah sepatutnya, generasi saat ini memberikan tauladan dan contoh yang baik bagi generasi mendatang, terutama dalam Etika Demontsrasi.

Menyuarakan pendapat, harus ada etikanya, dan jika tak beretika berarti bukan manusia yang sebenarnya sudah dicap sebagai makhluk mulia. Berdemontrasi itu tak dilarang, yang dilarang itu adalah caranya. Bagaimanakah etika demontrasi yang baik?

1. Cerdas

Ya, benar sekali, pendemo itu harus cerdas, tunggu dulu, kecerdasan ada dua, kecerdasan pikiran dan kecerdasan hati. Nah, setuju sekali jika para pendemo adalah orang yang berpendidikan, yang sudah tau mana yang baik dan mana yang buruk, dan pastinya bukanlah anak kecil lagi yang suka membuat masalah. Namun bahaya kecerdasan adalah ketika kecerdasan itu diselimuti oleh keegoisan.

Keegoisan inilah yang harus disingkirkan jauh-jauh, kecerdasan yang berselimutkan keegoisan akan berubah menjadi sebuah emosi yang tak terkendali, akan berubah menjadi prasangka, pikirannya tak etis, bukan kritis melainkan krisis. Oleh sebab itu, boleh berdemo, asalkan tetap menggunakan kecerdasan hati, tetap menggunakan hati nya, bukan keegoisannya.

2. Santun

Mungkin dengan cara kekerasan, pendapatnya itu akan didengar, ehm, baiklah jika itu alasannya. Ketika ada teman kita membawa kue, dan kita berharap akan diberi kuenya, ah ternyata kuenya buat orang lain, kemudian kita teriak, minta kuenya, sama dia tak didengar. Ehm, apakah kita harus bakar rumah, bakar mobil dan menyakitinya hanya agar ia memberikan kuenya pada kita. Okelah, dengan cara kekerasan kue itu bisa didapatkan, itu berarti kita egois. Setelah kita mendapatkannya, kita tak pernah sadar telah merusak segalanya plus menyakitinya.

Berdemolah dengan santun, menghormati, menghargai, tunjukkan kalau diri kita diciptakan adalah sebagai khalifah, yaitu pengatur dunia, bukan menjadi perusak dan membuat kerusakan dimuka bumi. Ingat, boleh saja berdalil untuk membela rakyat, namun bukan dengan memblokir jalan, kan jalan itu juga punya rakyat toh, katanaya membela rakyat, kok lewat saja tidak boleh. ^_^

3. Damai

Berdemo dengan berdamai, kekerasan jangan diutamakan, melainkan berdamailah. Ingat, polisi, maupun petugas yang lain juga sebagai rakyat kecil yang hanya melaksanakan tugasnya, mereka juga punya keluarga seperti kita, punya anak yang harus diberikan nafkah. Apakah dengan memusuhi aparat adalah langkah yang baik? penulis tidak membela siapapun, namun penulis hanya ingin menyampaikan pentingnya cinta damai. Dan tentu saja, petugas polisi itu sangat berat, disamping menjaga keamanan, mereka dituntut untuk lebih bersabar dan tidak emosi ketika menghadapi pendemo, polisi juga manusia yang bisa marah. Berdamailah, nanti kalau enggan berdamai, kena tembak dengan bom molotov lho? hehehe.

Kita yang sebagai buruh juga begitu, pasti ada yang punya keluarga yang harus diberi nafkah, dan bagi kita yang mahasiswa, ingat orang tua, mereka berdua dirumah banting tulan dan selalu berdoa buat anaknya agar bisa menjadi pemimpin nantinya, yaitu pemimpin yang memberikan keadilan. Tetapi apakah bisa menjadi pemimpin, jika dilihat cara menyampaikan aspirasinya dengan memilih langka tak damai. :)

4. Cintai Sesama

Berbeda pendapat itu sah-sah saja, yang tidak sah itu mencela, dan menyakiti sesama, cintai sesama,cintai yang berbeda pendapat. Memang minyak dan air itu tidak bisa disatukan, namun dapat difungsikan bersama untuk hal tertentu. Perbedaan bukan alasan untuk bermusuhan, justru perbedaan itu jika dikomunikasikan dengan baik-baik, pasti akan menemui titik temu. Oleh karena itu, cintai sesama, jangan bermusuhan apalagi melempari dengan batu.

5. Cintai Alam

Hal yang harus diperhatikan ketika berdemo adalah tetap mencintai alam sekitar, mencintai alam salah satunya adalah tetap tidak merusak fasilitas sekitar. Itu akan dapat merugikan rakyat, fasilitas yang dirusak, akan dibangun lagi dengan uang rakyat, rakyat sudah susah kok malah cari masalah, kan tambah susah, setuju tidak ..? ^_^ Oleh karena itu, menjaga fasilitas yang ada itu wajib, malu dong, kalau kita berbuat kerusakan?

Nah? itu saja deh yang dapat penulis sampaikan, tentang Etika Demonstrasi. Sebenarnya masih banyak, namun kelima hal tersebut sudah cukup mewakili keseluruhan dari etika berdemo atau unjuk rasa. Utamakan kedamaian, dan saling cinta, saling menghormati. InsyaAllah, negara ini akan cepat maju jika semuanya dilakukan dengan peraturan yang benar dan tidak menyimpang. Ikutilah pesan-pesan dari Tuhan, jangan mengikuti hawa nafsu untuk bertindak dan melakukan sesuatu. :) Bagi yang ingin mengkritik tulisan ini, dipersilahkan saja, asalkan jangan sampai berdemo didepan blog ini lho. hehehe. Kita tetap bersaudara, dan tunjukkan kebenaran dengan cara yang sopan. Terimakasih dan mohon maaf apabila ada salah kata, penulis hanya ingin menyampaikan salam damai, tidak ada sedikit membela pada pihak tertentu.

Baca artikel menarik lainnya:

- Etika berkomunikasi
- Motivasi kerja dan usaha
- Tiada hari tanpa cinta


Salam Cinta,
Salam Dycko Novanda,
Read More >>

Pesan Dari Tuhan Mengatasi Kegalauan

pesan dari tuhan mengatasi kegalauan
Assalamu'alaikum semuanya ... :) hari yang begitu indah, seindah senyuman pembaca sekalian ... :) Pernah mendengar ada sebuah kata yang mengatakan, "hidup adalah perjuangan", ada lagi yang mengatakan bahwa "hidup adalah perjalanan", dan ada lagi yang mengatakan "hidup adalah petualangan", dan yang terakhir ada yang mengatakan bahwa "hidup adalah sebuah pilihan."

Dinamakan hidup, ciri pokoknya adalah dapat bergerak, dan dengan bergerak berarti dapat melangkah, itu sebabnya dikatakan bahwa hidup merupakan sebuah perjalanan. Manusia adalah makhluk yang cerdas, bisa berpikir dan mempunyai nurani, sehingga dalam perjalanannya pasti akan tau mana jalan yang tepat untuk melangkahkan perjalanan selanjutnya, dengan demikian hidup dikatakan sebagai pilihan. Nah? didalam perjalanan hidup, tentu saja tidak selalu berjalan mulus, pasti ada cobaan, ujian, dan rintangan yang menghadang.Oleh sebab itu, gerak itu ada karena ada kekuatan dan daya, hendaklah kekuatan dan daya itu digunakan untuk menghadapi apa yang menghadang didepan, dengan hal ini dikatakan bahwa hidup adalah perjuangan, perjuangan pasti akan terus berlanjut sampai kita selesai dalam berpetualangan.

Namun ternyata, ada beberapa manusia yang justru tidak mengartikan hidup seperti yang diatas, walaupun ia sudah bergerak, namun tidak dapat menentukan pilihannya, mengapa? karena adanya kegalauan, kebingungan dan kebimbangan. bagaimanakah pesan dari Tuhan mengatasi kegalauan.....?

Galau adalah salah satu dari 3 serangkai, yaitu bimbang dan bingung. Galau akibat dari salah pandang dari panca indera, sehingga apa yang telah dipandang, didengar akan membuat otak bereaksi atas apa yang telah ditangkap oleh panca inderanya. Misalkan kita melihat singa, tentu saja, orang yang melihat singa ada yang mengatakan bahwa singa itu ganas, memakan manusia, cara pandang seperti ini akan ditangkap oleh otak, sehingga dapat menimbulkan "ketakutan." Berbeda halnya dengan orang yang mengatakan bahwa singa itu lucu, imut dan kalau mengaung suaranya sangat merdu sekali, dan cara pandang seperti ini dapat membuat seorang itu santai dan tak takut.

Meluruskan cara pandang memang sangat sulit, itu karena pada sebelumnya memang telah diajari dan diinformasikan bahwa singa itu binatang berbahaya, coba saja sewaktu kecil kita dikenalkan bahwa singa itu hewan lucu, pasti sampai sekarang kita tak akan pernah takut dengan singa. :)

Ada contoh lain, ketika hendak melewati kuburan, tentu setelah mendengar kata "kuburan" otak kita segera merekam atau menunjukkan kembali rekaman masa lalu dari informasi yang didengar, bahwa dikuburan itu menyeramkan, coba awalnya dulu dikatakan bahwa kuburan itu tempat peristirahatan yang sejuk, hehehe.

Contoh diatas adalah contoh sederhana saja, karena jika berbicara kehidupan, adalah berbicara hal yang utuh atau kompleks, oleh sebab itu, cara pandang akan suatu hal yang tidak menyenangkan dihadapan kita akan membuat kita takut dan galau. Mendengar teriakan kata tsunami saja, pasti banyak yang galau, dan sebagainya. Bagaimana cara mengatasi kegalauan, agar hidup ini tetap tenang dan damai dan berani dalam melangkah lebih maju lagi.

1. Ingat Aku

Tuhan adalah yang memberi hidup dan kehidupan, Tuhan adalah sumber kekuatan dahsyat, dan Tuhan adalah segalanya. Ketika seorang manusia dihadapkan oleh cobaan yang besar dan dahsyat, dihadapkan oleh bencana yang besar, Tuhan memberikan solusi pertama buat makhluk tercinta-Nya itu, yaitu INGATLAH AKU ... Ketika Tuhan berfirman:

"....Ingatlah, Hanya dengan mengingat-Ku hati akan menjadi tenteram (damai dan tenang).Ar-Rad:28.

Nah, pasti pembaca sekalian pernah melihat secara langsung ketika ada musibah besar, banyak nama orang yang berteriak-teriak menyebut nama Tuhan, atau pun kita sendiri, dan hanya dengan menyebut nama-Nya tiada lagi ketakutan, kita membesarkan nama-Nya ketika ada musibah, musibah yang besar itu segera menciut. Tetapi masalahnya, jangan sampai hanya ketika galau selalu ingat pada-Nya, hendaklah setiap waktu dan setiap saat, agar hidup ini bisa lancar dengan ketenangan hati dan jiwa. Setuju .. ^_^

2. Ingatlah, semua cobaan itu kecil

Ya benar sekali, tidak ada sebuah musibah yang besar, tidak ada cobaan yang menimpa itu sangat besar, tidak ada. Tuhan memberikan kekuatan kepada kita semua dengan kekuatan yang besar, dan tidak akan ada cobaan apapaun yang besarnya melampaui kekuatan kita, percaya atau tidak, ingatlah sekali lagi, semua cobaan itu kecil dan jangan takut untuk menghadapinya, karena kita sudah punya kekuatan yang besar.

"Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya." Al-Baqarah:286

3. InsyaAllah ada jalan

Ingat kan lagunya si maheir itu, baiklah penulis nyanyikan dahulu ... Atau kita sama-sama bernyanyi, satu . dua .. tiga ... InysaAllah .. InsyaAllah ... InsyaAllah ada jalan .... InsyaAllah ... insyaAllah ... insyaAllah ada jalan .. ^_^ Nah, setiap cobaan pasti ada jalan keluarnya, dan kita sudah tau soal itu, namun mengapa masih takut untuk mencari jalan keluar dari suatu masalah? Mari, beranikan diri, dan ingatlah ...

Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan,
Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan,

Alam Nasyrah: 5-6

4. Berdo'alah

Hmm.. Yang penulis katakan tadi, tiada cobaan yang melebihi dengan kekuatan kita, dan kekuatan kita yang sesungguhnya dan yang terbesar adalah Tuhan. Tetapi banyak orang yang tidak mempergunakan kekuatan terbesarnya ini, makanya banyak yang galau, banyak yang frustasi, banyak yang depresi dan banyak yang mengakhiri hidupnya, padahal masih ada kekuatan yang terbesar yang justru semakin banyak dilupakan, yaitu berdo'alah ....

"Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu." Al-mu'min:60

5. Bertawakal

Dan yang terakhir adalah bertawakal, bertawakal berarti menyerahkan diri sepenuhnya diawal kita berusaha menghadapi masalah, dengan tekad yang kuat, kita yakin pasti akan bisa mengatasi itu semua, dan fungsi dari bertawakal ini adalah menjalin perjanjian dengan Tuhan apabila dalam perjuangan kita masih belum ada hasilnya, maka TUHAN-lah yang akan menentukan yang terbaik buat kita. :)

".....Kemudian apabila kamu telah membulatkan tekad, maka bertawakkallah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakkal kepada-Nya." Al-Imron:159

Nah ... demikianlah "Pesan Dari Tuhan Mengatasi Kegalauan." Semoga dapat membuat kita semua tak galau lagi dalam mengarungi kehidupan, dan selalu optimis dan yakin bahwa kesuksesan akan datang, sukses itu bukan dilihat dari hasil kekayaan yang besar, tetapi sukses itu adalah dapat melewati berbagai macam cobaan apapun dalam kehidupan ini. :) Tetap semangat!!

Baca Artikel lain:

- Senyawa Kimia Penyebab Kesetiaan

Salam Cinta
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Tips Cinta Bintang Hollywood

tips cinta
Assalamu'alaikum wr.wb, semoga hari ini tetap diberikan rasa kedamaian jiwa dan kedamaian hati agar senantiasa selalu bahagia disetiap hari. amiin.. :)

Pada kesempatan yang indah ini, ada suatu pembelajaran dan Tips Cinta Bintang Hollywood, Tips yang mereka berikan merupakan suatu hal nyata dalam kehidupan cintanya, tentu saja, belajar kepada siapapun itu boleh selama tidak membuat kita menuju pada jalan yang salah.

Cinta sangatlah sulit didapat dan ketika sudah didapat sangat sulit mempertahankan, dan apabila tak bisa dipertahankan, juga sulit untuk melepaskan. Cinta itu rumit sekali, sehingga banyak sekali korban yang hatinya tersakiti karena cinta, namun sebenarnya cinta itu tak rumit, melainkan sebuah cahaya penerang jika cinta itu benar-benar berada pada langkah yang benar.

Kita ketahui juga, angka perceraian semakin meningkat, terutama dinegara-negara maju, ganti-ganti pasangan dianggap hal yang wajar dan nilai dari kesetiaan semakin hari semakin punah tak berdaya, ada apa ini sebenarnya, apakah cinta telah mempermainkan seseorang atau seseorang yang mempermainkan cinta, seharusnya seseorang harus selaras dengan hati dan perasaannya.

Karena dinegara maju rawan terjadi perceraian ada sebuah tips cinta dari bintang hollywood yang semoga bisa membuka wawasan kita. Inilah tips-tips dari pasangan bintang hollywood yang dapat mempertahankan cintanya dengan pasangannya.

1. PIERCE BROSNAN & KEELY SHAYE SMITH

Brosnan terkenal karena memainkan film terkenal yakni James Bond dan peran yang lainnya terdapat pada film Mama Mia dan The Thomas Affair Crowne. Dia dan istrinya Keely Shaye Smith sudah mencapai bertahun-tahun setelah pernikahannya. Apa yang membuat hubungan mereka kuat?

> Menjaga cinta tetap hidup

"Cinta asmaraku membawa Keely sarapan di tempat tidur di atas nampan dengan bunga tunggal dari kebun kami.. Aku melakukannya ketika kami pertama kali mulai berkencan, dan aku masih melakukannya." Kata Brosnan.

2. HEIDI KLUM & SEAL

Anda mungkin tidak berpikir bahwa model dan penyanyi bisa bertahan lebih dari beberapa tahun, tetapi Klum dan Seal baru saja merayakan enam tahun ulang tahun mereka pada bulan Mei. Mereka juga memiliki empat anak dengan karir yang sukses. Apa rahasia mereka?

> Fokus pada satu sama lain

Seal: ".. Saya memiliki pendekatan yang sangat sederhana, Heidi adalah nomor satu sepanjang waktu, dan anak-anak adalah yang membuatku semangat dalam hal apapun"

Klum. "Ketika bersama dengan pasangan, saya selayaknya seperti foto prewedding ataupun saat berfoto dalam pernikahan yaitu selalu lengket dengannya, memluknya"

3. SEAN CONNERY & MICHELINE ROQUEBRUNE

Pernikahan Connery dengan Micheline Roquebrune telah berlangsung selama 36 tahun. Jelas, mereka sedang melakukan sesuatu yang benar, dan Connery mengatakan bahwa memiliki banyak kendala dalam hubungannya dari bahasa.


> Kesalahpahaman dapat menjadi hal yang baik

"Ketika berbicara dengan pasangan dengan bahasa yang berbeda, tentu saja ada kesalahpahaman, dan bagiku kesalahpahaman adalah salah satu cara menuju pada hal yang positif, yaitu bisa belajar banyak untuk memahami," kata Connery

4. MANTAN PRESIDEN LYNDON B. JOHNSON dan CLAUDIA ALTA "LADY BIRD" TAYLOR JOHNSON

Pemimpin satu kali AS dari Agustus 1963-1969. Dengan sepatu besar yang mengisi serta beban berat dunia di pundaknya, pernikahannya dengan Claudia Alta dikelola "Lady Bird" Taylor Johnson bisa berkembang dengan baik.


> Wanita itu selalu datang pertama

"Hanya dua hal yang diperlukan untuk menjaga seorang istri agar tetap senang. Pertama, biarkan dia berpikir dengan caranya sendiri.. Dan yang kedua, biarkan dia mendapatkan apa yang dipikirkannya," kata Johnson.

5. HUGH JACKMAN & DEBORRA-LEE FURNESS

Akan segera terlihat di Baja Estat mendatang, aktor ini telah menikah dengan Deborra-Lee Furness sejak tahun 1996. Lima belas tahun menikah dan mengambil dua anak dari adopsi, ayah dan suami senang mengatakan bahwa hidupnya harus berubah untuk menjamin kebahagiaan hubungannya.

> Tidak apa-apa berkorban

"Saya tidak mengambil risiko sebanyak seperti dulu sebelum saya menikah, saya tidak bermain rugby.. Saya hanya ingin memastikan jika saya akan pulang kepada istri dan anak saya setelah bekerja," kata Jackman.

6. KELLY RIPA & MARK CONSUELOS

Ripa dan suaminya, Mark Consuelos, mungkin harus kawin lari, tetapi mengingat bahwa mereka merayakan ulang tahun ke 15 mereka Mei lalu, bukan rahasia lagi bahwa hubungan mereka sangat kuat.

> Membuat beberapa waktu untuk berduaan.

"Kadang-kadang, kami akan menempatkan anak-anak untuk tidur lebih awal dan menonton Shore Jersey pada DVR dengan kekasih. Ini merupakan hal sederhana, kadang sekali setiap minggu meluangkan waktu untuk makan malam berdua," kata Ripa.

7. SARAH MICHELLE GELLAR & FREDDIE PRINZE, JR

Gellar mengatakan bahwa pernikahan mungkin tidak untuk semua orang, tetapi itu bekerja untuknya dan suaminya, pasangan mainnya juga mantan, Freddie Prinze, Jr Mereka telah menikah sejak 1 September, 2002 dan mengatakan mereka lebih dari senang.

> Menjadi mitra dalam kehidupan, untuk hidup.

"Freddie dan saya mengalami segala sesuatu bersama dan tumbuh bersama, dan kami belajar hal baru tentang satu sama lain dan diri kita setiap hari," kata Gellar.

Nah> bagaimana Tips Cinta Bintang Hollywood tersebut, apakah ada yang membuat Anda setuju .. :) Jika ada yang tidak setuj, lebih baik diambil yang baik-baik saja. :) Semoga dapat bermanfaat dan memberikan pengetahuan baru lagi yang unik. Mohon maaf apabila ada yang salah, tetap semangat dan tetep setia dengan pasangan, karena pasangan kitajuga merupakan kekasih kita dialam lain nanti. :)

Salam Cinta,
Salam Dycko Novanda,
Read More >>

Senyawa Kimia Penyebab Kesetiaan

senyawa kimia penyebab kesetiaan
Assalamu'alaikum wr.wb, pembaca yang budiman ... :) lho kok belum dijawab sih salam dari penulis, hehehe. Bagaimana aktifitas hari ini, semoga begitu lancar tanpa hambatan apapun, amiin. Apakah saat ini pembaca sedang bersama dengan kekasih atau jauh dengan kekasih, ehmm, sepertinya tetap setia nih bersama kekasihnya. Syukur alhamdulillah yah, sesuatu. hehehe

Remaja yang menjalin hubungan persahabatan yang sangat dekat yang biasa disebut dengan pacaran, berbeda sekali dengan hubungan orang yang sudah berumah tangga. Didalam hubungan remaja adalah hubungan yang belum mempunyai tingkat kestabilan yang cukup untuk dapat berbahagia walau dalam keadaan apapun. Banyak sekali ucapan janji setia namun tak terealita disaat menjalin hubungan saat remaja, dan ini adalah akibat dari ketidak-stabilan emosi, oleh karena itu jangan coba-coba menjalin hubungan jika tidak segera menuju langkah yang lebih serius. :)

Mengapa penulis mengatakan seperti itu, hubungan pada masa-masa remaja adalah hubungan yang membahayakan, jika ada pasangan yang tidak setia atau meninggalkan dirinya, pasti akan dapat menyebabkan frustasi dan berdampak pada psikologi anak tersebut, walaupun pada hubungan rumah tangga juga ada, namun tingkat bahayanya masih didominasi oleh kalangan remaja.

Hubungan didunia remaja, ketika ada masalah sepele akan menjadi masalah besar, dan akan berakibat pertengkaran, dan ketika pertengkaran itu tidak bisa dikendalikan karena masalah ketidak-stabilan tersebut, tentu saja akan terjadi putus atau memilih jalan untuk berpisah, berbeda disebuah rumah tangga, mengapa walaupun ada pertengkaran hebat, selisih paham, dan walaupun ada masalah, masih bisa setia? Karena ada suatu kestabilan emosi dan pikiran yang dewasa. Sebenarnya tidak dimulai ketika sudah menikah, melainkan mulai dari anak-anak, jika masa kecil kita bisa mencintai orang yang lemah dan susah, bisa bersabar ketika dicaci dan dihina teman, orang seperti ini cenderung akan setia nantinya. :)

Nah, ternyata salah satu penyebab kesetiaan adalah adanya senyawa kimia didalam diri seseorang, mau tau? Senyawa Kimia Penyebab Kesetiaan? ...

Setia adalah hal yang terberat bagi sebuah hubungan, seseorang yang terlahir dan tumbuh disertai dengan rasa benci dan amarah, tentu akan sulit menggapai kesetiaan. Masa kecil yang kurang adanya pendidikan cinta kasih, tentu saja juga tidak akan membuahkan hubungan yang stabil bila dewasa nanti.

Nah? senyawa kimia yang ada pada tubuh ini dapat terbentuk dengan kuat karena suatu kebiasaan yang baik, seperti selalu mencintai dan selalu menyayangi, semakin seseorang mendahulukan kasih sayangnya daripada bencinya, senyawa ini akan begitu kuat dan terbentuk dalam dosis yang tepat. Senyawa kimia penyebab kesetiaan ini dinamakan dengan dopamin dan oksitosin. Yuuk kita bahas dengan sumber terpercaya. :)

Menurut wikipedia, Dopamin dalam bahasa Inggris yang berarti dopamine, prolactin-inhibiting factor, prolactin-inhibiting hormone, prolactostatin, PIF, PIH adalah salah satu sel kimia dalam otak berbagai jenis hewan vertebrata dan invertebrata, sejenis neurotransmiter (zat yang menyampaikan pesan dari satu syaraf ke syaraf yang lain) dan merupakan perantara bagi biosintesis hormon adrenalin dan noradrenalin. Dopamin juga merupakan suatu hormon yang dihasilkan oleh hipotalamus. Fungsi utamanya sebagai hormon ialah menghambat pelepasan prolaktin dari kelenjar hipofisis.

Senyawa yang bernama dopamin ini juga akan membahayakan apabila tidak dalam dosis yang tepat, Dopamin yang berlebihan dapat menyebabkan skizofrenia dan bila kekurangan dapat menyebabkan penyakit parkinson. Dan salah satu cara agar dopamin ini tetap dalam dosis yang tepat seseorang harus membiasakan diri untuk menyayangi dan mengasihi, dan tidak berlebihan tidak pula kekurangan.

Orang yang sangaaaaaaaaaat mencintai secinta-cintanya itu akan membahayakan, kalau yang dicintainya akan hilang akan membuat stress dan lainnya, tetapi jika cintanya kurang, tentu saja hidupnya akan tidak tenang karena begitu kurangnya kasih sayang yang diberikan. Oleh karena itu, cinta juga dikeluarkan dengan dosis yang tepat, sehingga akan membuat senyawa dalam tubuh akan tepat juga dosisnya. :)

Ketika seseorang memandang kekasih hatinya, dopamin akan merangsang bagian ventral tegmental dan caudate nucleus di otak. Dalam dosis yang tepat, dopamin menciptakan kekuatan, kegembiraan, perhatian yang terpusat, serta dorongan yang kuat untuk memberikan kebaikan. Itulah sebabnya jatuh cinta dapat membuat makan tak enak, tidur tak nyenyak.

Peneliti-peneliti lain menunjukkan bahwa gangguan kimiawi tubuh memang terbukti ketika seseorang jatuh cinta. Misalnya didapatkan bahwa kadar serotonin orang yang terobsesi pada kekasihnya, 40 persen lebih rendah dari kadar serotonin orang normal. Kakek-nenek dapat hidup rukun sampai mereka berusia lanjut juga karena senyawa kimia. Namanya oksitosin. Menurut penelitian, kesetiaan pada pasangan, berhubungan dengan kadar oksitosin yang tinggi. Kadar oksitosin ini dapat ditingkatkan dengan cara masing-masing dari pasangan dengan berusaha tetap menyayangi, walau kadang pasangannya menjengkelkan. Itu barangkali inti nasihat orang tua, ”cinta tumbuh karena kebiasaan."

referensi: wikipedia[dot]org

Nah, sudah tau kan senyawa apa saja yang menyebabkan kesetiaan. Semoga dapat memberikan manfaat dan ilmu pengetahuan tentang cinta. Demikianlah tentang Senyawa Kimia Penyebab Kesetiaan, terimakasih atas perhatiannya dan mohon maaf apabila ada kesalahan. :)

Salam Cinta
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Feromon Penyebab Jatuh Cinta

feromon penyebab jatuh cinta
Assalamu'alaikum wr.wb, tak lupa penulis menyapa pembaca setia dycko novanda, dan pembaca yang baru saja menemukan blog tentang rahasia dibalik cinta ini. Semoga pembaca merasa senang mampir digubuk sederhana penulis. :) Mungkin setiap kali datang berkunjung, ada beberapa pembaca yang langsung jatuh cinta pada blog ini. hehehe,

Ngomongin jatuh cinta, ada kalimat yang sudah tak asing lagi bagi kita semua, yaitu cinta pada pandangan pertama. Sebutan dari kata-kata tersebut sudah banyak dikenal dan dipahami, namun ada sebagian orang yang mungkin belum terlalu mengenal kata-kata cinta pada aroma pertama. Maksudnya adalah cinta datang pada bau pertama kali. hehehe. Ketika kita bertemu dengan seseorang, selain dari pandangan, ternyata ada juga yang jatuh cinta karena mencium bau lawan jenisnya tersebut. Nah, penasaran dengan itu, mari kita bongkar setuntas-tuntasnya. Ehm, sebelum membahas jauh, ternyata bau yang dapat membuat jatuh cinta mengandung zat kimia yang dihasilkan oleh kelenjar endokrin dan diberi nama sebagai feromon. Oleh karena itu, penulis ingin mengajak pembaca semua untuk membahas tentang Feromon Penyebab Jatuh Cinta.

Baiklah, salah satu penyebab jatuh cinta adalah karena pada indera penciuman pertama. Indera penciuman semua sudah tau kan yaitu hidung. Hehehe, jika tanpa hidung tentu saja tidak bisa jatuh cinta pertama kali melalui indera penciuman. :)

Indera penciuman sangat erat hubungannya dengan limbik otak atau disebut dengan otak tua yang berfungsi untuk mengontrol emosi dan ingatan seseorang. Jadi jika ada aroma merangsang indera penciuman dapat mempengaruhi ingatan dan emosi seseorang. Dengan indera penciuman kita akan tau, ini bau apa, ini bau siapa dan ini bau enak atau tidak.

Pada setiap manusia mempunyai bau yang khas dan unik, bau ini ada karena berasal dari kelenjar endokrin yaitu kelenjar didalam tubuh manusia. Dan bau yang khas tersebut adalah salah satu cara untuk memikat lawan jenisnya. Oleh karena itu, mengapa banyak seseorang yang lebih banyak memakai wangian dan perfum yang mahal tiada lain untuk menarik perhatian lawan jenisnya, sebenarnya bau yang khas yang telah dimiliki dapat menemukan jodohnya, hanya jodohnya yang menyukai bau tersebut. :D hehehe.

Bau tersebut dinamakan fenomon, zat dapat mempengaruhi organ tubuh terutama otak, yaitu melalui bau badan. Walaupun bau badan itu sangat menyengat tetapi sangatlah unik, bau badan adalah bagian terpenting untuk mengetahui identitas diri selain melalui sidik jari, dan sekali lagi, hanya jodohnya yang menyukai bau badannya tersebut, kalau bukan orang yang mencintai, tentu akan kabur dan lari sejauh mungkin. :)

Tidak hanya itu feromon juga berfungsi sebagai daya tarik, yang menghasilkan perasaan suka, naksir dan jatuh cinta serta gairah seksual. Dan ini telah dibuktikan, pada reaksi otak beberapa pasangan yang saling mencium bau badan pasangannya masing-masing yang berupa senyawa sintetik atau feromon dapat mempengaruhi hormon estrogen (Wanita) dan hormon testoteron (pria). Kesimpulannya, rasa suka dan cinta juga dapat dipengaruhi oleh zat ini melalu indera penciuman.

Nah demikian pembahasan singkat mengenai Feromon Penyebab Jatuh Cinta, nantikan artikel selanjutnya dan mohon maaf apabila ada salah kata, terimakasih dan ...

Baca artikel menarik lainnya:

- Keajaiban dibalik ciuman
- hubungan cinta dengan fisika 1
- hubungan cinta dengan fisika 2

Salam Cinta
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Rahasia Cerpen Yang Baik

rahasia cerpen yang baik
Apa rahasia cerpen yang baik ...? Cerpen adalah sebutan dari cerita pendek, yang namanya cerita pendek pasti ceritanya tidak panjang sampai berhalaman-halaman, melainkan minimal satu lembar saja. Cerpen adalah sebuah cerita, baik cerita itu terjadi secara nyata ataupun secara fiksi.

Cerpen bisa juga disebut dengan ringkasan dari cerita yang panjang, cerita yang panjang disederhanakan sehingga jadilah cerpen. Berbeda dengan sinopsis, sinopsis adalah penggalan cerita dari keseluruhan cerita sedangkan cerpen adalah cerita yang sesuai dengan alurnya.

Cerpen yang baik adalah cerpen yang memenuhi standart kualifikasi, dan standart kualifikasi yang terpenting dari sebuah cerpen ada beberapa dibawah ini. Apa sajakah ..?

a. Alur yang teratur

Alur yang teratur dari sebuah cerita akan memperjelas cerita, pembaca akan menilai cerpen itu bagus atau tidak biasanya dilihat dari alurnya, alur yang teratur adalah alur yang sesuai dengan jalannya, tidak mbulet dan tidak njelimet sehingga ceritanya jadi enak dibaca.

b. Kandungan atau isi

Cerpen yang baik juga dapat dilihat dari kandungan atau isinya. Jika isinya bagus, maka cerpen itu akan sangat menarik. Nah? cerpen yang menarik harus memenuhi syarat dibawah ini:

- Informatif: Cerita yang berisi informasi yang bermanfaat
- Edukatif: Cerita yang memiliki isi yang mendidik
- Spiritual: Cerita yang membuat pembacanya menjadi semangat dan yakin menjalani hidup
- Empati dan simpati: Cerita yang dapat membangkitkan rasa empati dan simpati pembacanya


Nah? dengan kandungan atau isi seperti diatas, akan membuat cerpen itu baik bagi pembaca. Jika cerpen sudah baik, maka tentunya cerpen itu bisa menjadi terkenal. hehehe.

c.Cerita akhir

Nah, yang terakhir untuk menentukan bahwa cerpen itu bagus dan baik adalah dari akhir cerita, akhir cerita yang baik bukanlah akhir cerita yang membuat emosi pembaca memuncak sehingga akan terusik bila tidak ada finisher yang baik. Karena bacaan terutama dalam bentuk cerita dapat mempengaruhi emosi pembaca, maka diharapkan diakhir cerita berakhirkan kebahagiaan, haru, dan kemenangan, walaupun tak salah juga jika ada cerpen yang akhirnya membuat penasaran apa yang akan terjadi selanjutnya. :)

d. Memberi kesan dan pesan

Nah yang paling akhir untuk mengetahui cerpen itu baik adalah cerita dari cerpen tersebut, memberikan kesan baik yang mendalam, sehingga kesan itu dapat mempengaruhi perilaku pembaca menjadi lebih baik lagi, sehingga jika kesannya baik, maka untuk melengkapi dan mengetahui bahwa cerpen itu baik dilihat dari pesan sang pembaca. :)

Nah? demikianlah tentang Rahasia Cerpen Yang Baik yang dapat penulis sampaikan, semoga dapat bermanfaat dan memberikan setitik ilmu pengetahuan. Amiinn. Mohon maaf apabila ada salah karena penulis adalah sang pembelajar, jadi tentu saja masih banyak kesalahan, terimakasih dan ... Nantikan cerpen yang akan datang disini. :)

Baca Artikel menarik lainnya:

- Rahasia malam pertama
- Etika berkomunikasi
- Puisi cinta tertua

Salam Cinta,
Salam Dycko Novanda,
Read More >>

Rahasia Malam Pertama

rahasia malam pertama
Malam pertama bagi pasangan yang sudah menjalin pernikahan, adalah malam-malam yang mendebarkan, menggetarkan, membuat detak jantung begitu cepat, denyut nadi begitu hebat. Ya, malam pertama adalah malam yang penuh rahasia, rahasia pertama kali bercinta dengan indah dan bahagia. Inilah rahasia malam pertama.

Ketika sudah berada didalam satu ruangan yang indah, penuh permai-permai berwarna, berdua dengan kekasih tercinta, yang sudah sangat lama dinantinya malam yang penuh berkah ini. Harum mewangi menyelimuti hawa, melihat sang istri begitu cantik melebihi bidadari, dan melihat suami bagai pangeran yang tampan rupawan. Apa yang harus dilakukan pertama kali, getaran dahsyat padahal sudah menanti, gerogi pun ada bila lama tak bersua. Disinilah penulis mencoba memberikan tips sederhana tentang rahasia malam pertama, apa yang harus dilakukan pertama kali sebelum bersilaturrahim dengan pasangan. :)


Pertama kali sangat istimewa dan seorang pria harus berhati-hati dengan istrinya. Kemungkinan besar istrinya sudah sangat sederhana sepanjang hidupnya dan akan sangat malu. Dia akan merasa sangat tidak nyaman, pada awalnya, tentang membuka baju sendiri di depan seorang pria yaitu Anda sendiri.

Orang bijak mengatakan "Perempuan adalah seperti bunga-bunga indah, kelopak mereka sangat lembut dan sensitif jadi hati-hati saat memegang mereka.."
Penulis tidak punya saran bagi perempuan tentang bagaimana memperlakukan laki-laki karena, hanya suami yang mengetahui karakter istrinya.

Nabi saw merekomendasikan bahwa pada malam pertama setelah pernikahan, sang suami harus berbuat baik kepada istrinya, dan menghiburnya dengan menawarkan sesuatu minuman terlebih dahulu seperti jus buah atau minuman yang halal lainnya, ketika mereka bertemu pertama kalinya setelah upacara pernikahan resmi.

Setelah itu sang suami harus meletakkan tangannya di kening istrinya, dan ucapkanlah Bismillahir Rahmanir Rahim, dan berdoa kepada Allah untuk memberkati pernikahan mereka. Pengantin pria dan pengantin wanita juga dianjurkan untuk berdoa bersama-sama ketika mereka bertemu pada malam pertama setelah pernikahan.

Nabi saw merekomendasikan bahwa pasangan harus mulai hubungan intim setelah mengucapkan: BismillahirRahmanirRahim (dengan nama Allah), dan dengan berdoa kepada Allah untuk meminta perlindungan dari Setan, dan untuk melindungi anak dari setan terlahir jika seorang anak dari kedua mempelai terlahir dari hubungannya. Nabi saw berkata: "Jika salah satu dari mempelai membaca: "BismillahirRahmanirRahim, Ya Allah Lindungilah kami dari setan dan lindungi keturunann kami dari setan", maka jika Allah kemudian memberi mereka anak, setan tidak akan mempengaruhi mereka dan keturunan sama sekali "(Al-Bukhari)..

Nabi saw juga mengatakan kepada para pria untuk tidak meninggalkan istri mereka sebelum mereka juga sudah merasa puas, karena itu juga hak istri. Pria hendaklah tidak mengejutkan istrinya dengan memulai hubungan intim tiba-tiba, karena berbahaya bagi dirinya, dan akibatnya bisa membahayakan perasaannya. Yang harus dilakukan adalah pendekatan secara lembut dan alur yang berirama ketika akan berhubungan dengannya dan harus membuatnya merasa nyaman.

- Dan Imam al-Ghazali mengatakan: "Hubungan intim harus mulai dengan kata-kata lembut dan berciuman."

- Nabi saw bersabda: "Yang terbaik dari kamu, adalah orang yang terbaik untuk istri-istrinya, dan aku yang terbaik dari Anda terhadap istriku." (At-Tahaawi: Shahih)

- Dan Allah lah Yang Maha Baik.

Demikianlah yang dapat penulis sampaikan tentang rahasia malam pertama, mohon maaf apabila ada salah kata, dan nantikan kamasutra islami selanjutnya yang pastinya akan lebih menarik lagi. InsyaaLLAH ... TERIMAKASIH DAN ...


Salam Cinta,
Salam Dycko Novanda,
Read More >>

Puisi Cinta Tertua

puisi cinta tertua
Puisi adalah ekspresi batin atau perasaan yang diungkapkan melalui kata-kata yang indah, lemah gemulai dengan sajak-sajak dan irama mengandung banyak arti dan makna. Puisi adalah rangkaian yang menyatu, sangat lah merdu jika dilantunkan dengan kejujurang dengan perasaan, puisi juga sebagai kata-kata yang dapat menembus hati bagi memberikan makna yang luar biasa bagi hati. :)

Puisi itu menarik, membuat kagum bagi sang pendengar, bila puisi yang dibacakan ditaburi dengan serbuk-serbuk cinta yang mendalam. Orang yang membaca puisi disebut penyair, sang penyair akan merangkai kata-kata biasa menjadi kata-kata yang penuh makna. Puisi adalah uangkapan rahasia, jika ingin mengerti, harus benar-benar dipahami dengan jiwa dan sesuai dengan irama sajak-sajaknya.

Jika seseorang mencintai orang lain, berkata-kata dengan puisi merupakan suatu hal yang menunjang kemesraan, karena dapat membuat orang yang dicintai dapat tersenyum dan mudah cinta, dengan syarat puisi itu benar-benar dari jiwa dan tidak hanya sebuah gombalan dan kepalsuan saja. :)

Berbeda dengan cara Tuhan mengungkapkan cinta-Nya kepada hamba-Nya, Tuhan menurunkan firman-firman-Nya yang indah berupa Al-Qur'an yang dapat menenangkan hati dan menyejukkan jiwa. AL-Qur'an bukanlah sebuah puisi tetapi berpuisi, karena lantunan dari firman-firman-Nya tiada duanya dan tidak bisa ditiru atau dibuat oleh siapapun juga. Bagi yang ingin hatinya tenang, bisa segera dibaca ayat-ayat-Nya yang begitu sempurna. :)

Cinta itu unik sehingga dapat membuat seseorang bergairah memberikan hal yang unik juga pada yang dicintainya, terutama memberikan puisi yang dicintainya. Ada hal yang menarik jika membahas tentang puisi cinta, ada puisi cinta tertua atau puisi cinta yang pertama kali hadir dari seorang yang jatuh cinta. Mau tau ...?

Puisi cinta tertua ditemukan di Istanbul Turki dalam bentuk tanah liat yang berbentuk lonjong, puisi cinta ini tertulis dalam bahasa sumeria, dan puisi pertama kali yang dibaca oleh seorang raja bernama Shun-shin pada 2029-2037 SM, saat ini puisi tersebut diletakkan disebuah museum Turki. Menurut para ahli, puisi tersebut ditemukan di pemakaman pasir i\Irak, dan penulisnya menggunakan stylus (pena jaman dulu) ditanah liat yang terbentuk, sehingga bisa ada sampai sekarang karena tanah liat itu bisa menjadi keras. :)

Dibawah ini ada foto dari puisi cinta tertua yang dituliskan dibadan tanah liat ratusan tahun yang lalu.

puisi cinta tertua

Penulis mencoba mengartikan atau menerjemahkan sedikit dalam bentuk sederhana:

Mempelaiku, kekasih hatiku
Kesederhanaan adalah keindahanmu, honeysweet
Raja adalah cintaku
Kesederhanaan adalah keindahanmu

Mempelaiku, biarlah aku memelukmu
Belaiaku lebih manis daripada madu
Diranjang yang penuh dengan kemanisan
Biarkan aku menikmati keindahanmu
Raja, biarlah aku memelukmu
Belaianku lebih manis daripada madu
Mempelaiku, engkau telah bersenang-senang denganku
Ceritakan pada Ibuku, ia akan membermu makanan lezat
Juga Ayahku, ia akan memberimu hadiah

Kau, karena kau mencintaiku
Maka berikanlah aku do'a melalui belaianmu
Oh Tuhanku, Sang Maha Pelindung
Aku Shu-shin, siapa yang menggembirakan hati Enlil
Berikan aku do'a melalui belaianmu


Demikianlah yang dapat penulis sampaikan tentang Puisi Cinta Tertua, dan nantikan puisi-puisi selanjutnya dari dycko novanda. Semangat dan

salam cinta,
salam dycko novanda,
Read More >>

Etika Berkomunikasi

etika berkomunikasi
Assalamu'alaikum wr.wb, Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,yang senantiasa tiada henti-hentinya memberikan nikmat secara gratis kepada makhluk-Nya ... Tuhan semesta alam selalu sibuk setiap waktu memperhatikan makhluk-Nya, walau kadang makhluk-Nya seringkali tak memperhatikan Tuhannya. Semoga kasih sayang Tuhan selalu melekat bersama kita. amiin :)

Dihari yang begitu indah ini, akan lebih indah lagi jika dihari ini tiada lagi pertengkaran, kerusuhan dan demo yang tidak ada manfaatnya sama sekali. Sering kali pertengkaran, kerusuhan, adalah akibat dari perkataan dan salah dalam berkomunikasi. Lidah ini lunak tak bertulang, namun apabila salah mengucapkannya akan menjadi boomerang.

Komunikasi dengan siapapun adalah penting, dan dapat meningkatkan keakraban dan saling cinta. Namun kadang, baik diketahui ataupun tidak, ketika seseorang berkomunikasi biasanya ada kata-kata yang salah dari perkataannya dan membuat pendengarnya merasa sakit.

Lidah lebih tajam daripada pedang, pedang untuk menembus hati masih melalui kulit, sedangkan kata-kata dapat membuat hati sakit ketika kata-kata itu salah. Berkomunikasi yang baik kepada siapapun dan dimanapun akan mempengaruhi kehidupan, perkataan yang baik dapat membuat hati pendengar senang dan merasa nyaman bila ia didekat orang yang perkataannya selalu menyenangkan.

Berbeda dengan orang yang selalu berkata kasar, sungguh akan memilukan perasaan dan menyakitkan hati, bahkan akan mengundang kemarahan yang berujung pada sebuah permusuhan, tentu hal ini sangat disayangkan bila terjadi. :)

Melihat masalah seperti ini, sudah sepatutnya ada Etika Berkomunikasi, etika itu adalah aturan agar ketika berkomunikasi dengan orang lain ataupun dengan orang tercinta dapat memberikan manfaat. Langsung saja, ada 5 hal etika berkomunikasi secara umum yang perlu diperhatikan. yaitu:

a. Menyapa dengan Santun

Ketika bertemu dengan orang lain yang kita kenal, atau bertemu dengan orang tercinta, hendaklah sapalah dengan santun, dengan salam dan dengan senyum. Mendekati dan bersalaman akan lebih membuat rasa persaudaraan semakin erat. Lalu ketika kita ada diruang tunggu dan disebelah ada orang yang tidak kita kenal, boleh kok menyapa dan berkenalan, tentunya dengan santun juga. Menyapa dengan santun itu dapat membuka hati orang yang tak dikenal agar bisa menerima kita enjadi kawan atau teman atau yang lain, sedangkan menyapa dengan santun untuk orang yang sudah kita kenal, dapat memperakrab dan memperkuat tali cinta. :)

b. Menjadi Pendengar yang Baik

Ketika sudah memasuki dalam tahap komunikasi, tentunya kita harus siap menghadapi cara berkomunikasi mereka. Mungkin ada yang omongnya banyak atau cerewet, ada yang pendiam dan yang lain-lain. Nah, untuk menghadapi orang yang banyak omongnya, seperti berkata-kata sampai capek, atau kata-katanya tidak da satupun tanda koma, atau titik, sehingga terus menerus, maka jadilah pendengar yang baik walaupun dengan jujur sedikit tidak menyenangkan. :D Pendengar yang baik bukanlah hanya mendengarkan saja, melainkan dengan perilaku yang lain, misalkan, sekali-kali tatap matanya sebagai tanda kita memperhatikan, senyum, dan sekali-kali menganggukan kepala.

Cara ini adalah agar orang itu senang ketika perkataannya didengarkan, dan walalupun kita sedikit tak nyaman, jangan pernah dalam hati berkata yang tidak-tidak, dengarkanlah saja dengan cara seperti itu, pasti ada manfaatnya dibalik itu semua. Lalu apabila berhadapan dengan orang pendiam, dan omongnya sedikit, harus dapat memancing agar ada komunikasi timbal balik, dengan cara bagaimana ......

c. Mengajukan Pertanyaan

Ya, untuk menghadapi orang pendiam dengan cara mengajukan pertanyaan sederhana, jangan menanyakan namanya dahulu, karena pasti jawabannya akan singkat, berilah pertanyaan yang kira-kira ia akan menjawab dengan panjang, tentu kalau kita bisa membuat orang pendiam jadi cerewet itu sangat menyenangkan. hehehe. :)

Contoh pertanyaan yang akan dijawabnya dengan panjang misalkan, dengan berawalan bagaimana bla bla bla bla ....? Nah dijamin deh jawabannya akan panjang walaupun tidak panjang-panjang amat. Dan yang harus diperhatikan, pertanyaan itu harus sesuai dengan orangnya lah, kalau misalkan orang itu kelihatannya adalah guru, jangan tanyakan bagaimana cara membuat obat? wah tentu itu salah. hehehe. :)

d. Jangan Sotoy

Sotoy adalah bahasa gaul anak sekarang yang maknanya bukanlah makanan seperti soto ayam atau soto yang lainnya, melainkan adalah singkatan dari sok tau. Nah? ini yang membahayakan dalam hal berkomunikasi, ketika berkomunikasi dan ada timbal baliknya, jangan merasa sok tau tentang apa yang dibicarakan orang yang berkomunikasi dengan kita.

Ketika orang bercerita tentang singapura, kita sok tau, wah, aku sudah pernah kesana bahkan sampai lima kali coba ...? disana tuh ada ini dan itu pokoknya aku tau semua deh ... :) Hindari hal seperti itu.

5. Memotong Pembicaraan

Memotong pembicaraan adalah hal yang menyakitkan, belum berkata A dengan sempurna, kita langsung berkata B, belum berbicara dengan tuntas, kitapun langsung menjawab, hal ini bukanlah etika dalam berkomunikasi.

Nah, demikianlah yang dapat penulis sajikan untuk pembaca yang baik hati tentang Etika Berkomunikasi, semoga dapat memberikan atau paling tidak mengingatkan kita agar selalu menjaga etika berkomunikasi dan berkata-kata yang baik. :)

Bagaimana bisa berkomunikasi dengan baik kepada Tuhan apabila kepada orang lain saja tidak sopan, betul tidak ... ? bila berkomunikasi dengan Tuhan itu santun, tentunya Tuhan akan mencintai kita, jika sudah cinta, apa saja dikasih oleh-Nya, seneng kan ...? :) OLEH SEBAB ITU, BICARALAH DENGAN SANTUN, ATAU LEBIH BAIK DIAM JIKA KATA-KATA YANG AKAN KITA UCAPKAN MENYAKITKAN :)

Sekian dari penulis, mohon maaf apabila ada salah kata, terimakasih dan ..

Salam Cinta,
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Mengapa Berciuman Menyehatkan

mengapa berciuman menyehatkan
Assalamu'alaikum wr.wb, salam sejahtera bagi Anda semua semoga rahmat Tuhan selalu menyelimuti kita. amiin ... :) Mengawali hari dengan rasa syukur dan dengan semangat baru membuat hidup lebih bermakna dan bergairah. Aktivitas akan terasa lebih mudah diselesaikan dengan teratur dan tepat waktu, sehingga apabila aktivitas dengan mudah dan cepat diselesaikan, maka waktu bersama kekasih akan lebih panjang lagi. :)

Bersama kekasih adalah hal yang menyenangkan, menyejukkan bisa bercanda, tertawa, dan saling menggoda. Kebersamaan adalah penting ketika masing-masing sedang disibukkan oleh aktifitas, sehingga apabila sudah sibuk, kebersamaan akan menjadi lebih sedikit. Kebersamaan itulah yang membuat sepasang kekasih lebih romantis lagi. :)

Saat pulang dari kerja, atau menjemput kekasih saat kita pulang terlebih dahulu dan pada awal bertemu memberikan ciuman romantis adalah hal yang dapat membuat suasana cinta lebih harmonis. Mencium pipinya ketika menjemput kekasih adalah hal yang luar biasa, menciptakan sebuah kemesraan yang tinggi.

Mencium adalah hal penting bagi sebuah hubungan, tetapi ciuman lebih penting lagi. Mencium kekasih adalah memberi, sedangkan ciuman adalah saling memberi.

Disini penulis tidak akan membahas kemesraan tentang ciuman, namun akan membahas salah satu penyebab yang membuat berciuman itu dapat memberikan dampak bagi kesehatan. Jika anda bertanya, mengapa berciuman menyehatkan? Itulah yang akan penulis sampaikan disini.

Ciuman dikatakan dapat menyehatkan karena adanya saling cinta. Tidak ada ciuman yang sehat dari orang yang tidak saling mencintai dan mempunyai hubungan yang sangat erat. Ciuman dengan selingkuhan itu yang tidak menyehtkan, malah akan menularkan penyakit berbahaya. Jika berciumannya dengan orang yang kita sayangi dan selalu setia kepadanya, tentu akan menyehatkan dan memberi obat jika salah satunya terkena sakit. :)

Mungkin anda tidak percaya dengan apa yang penulis sampaikan, namun itu adalah fakta, ciuman yang menyehatkan ternyata dari kekuatan batin yang berupa cinta tersebut. :)

Macam-macam ciuman itu berbeda, tetapi yang penulis bahas adalah ciuman yang mendalam. Yaitu bertemunya atau perpagutan antara bibir dan bibir dan seterusnya. Baiklah dilanjutkan ...:

Ketika anda dengan istri atau suami anda sedang berciuman mesra dan romantis, disana ada beberapa proses yang dapat membuat anda dan pasangan anda sehat. Apa saja hasil dari proses berciuman dengan mesra dan romantis ...?

1. Menambah kesabaran

Wah, benarkah dengan berciuman membuat seseorang bisa lebih sabar dari sebelumnya. :) Ehm,pembaca yang budiman, ketika kekasih anda sedang marah, jangan diladeni dengan marah pula, dengarkan ocehannya. Apabila ia membalikkan badan dari hadapan anda, segera berikan ciuman lembut pada pipinya, kemudian dekaplah dan peluklah dengan mesra, dan segeralah pertemukan kiss for kiss dengan kekasih anda. Apabila dua bibir sudah saling berpagutan, maka kemarahan akan turun dengan drastis dan akan menjadi tenang.

Mengapa hal itu bisa terjadi? karena ciuman membuat aktivitas kardiovaskular menjadi stabil, sehingga tekanan darah yang meninggi akan segera menurun dan tentunya dapat menurunkan kolesterol. :)

2. Awet Muda

Ehm, benarkah ciuman dapat membuat anda terlihat awet muda?. Benar sekali, dikatakan awet muda karena kulit wajah anda tetap kencang dan bersinar, nah, hanya dengan ciuman mesra dengan kekasih anda, akan dapat memberikan efek pada kulit, sehingga kulit menjadi sehat dan terlihat awet muda.

Mengapa hal itu bisa terjadi? karena ciuman dapat menstimulasi 30 otot wajah dan meningkatkan kelancaran sirkulasi darah ke wajah. Sehingga wajah anda akan terlihat tetap bersinar bahagia. :)

3. Menurunkan berat badan

Yang benar saja, jangan ngacau ahh .. ? hmmm, cara diet yang tidak menyiksa adalah dengan berciuman. Berciuman dengan kekasih disertai dengan kemesraan dan penuh gairah akan mengurangi berat badan yang berlebihan, hal ini tentu saja akan membuat tubuh menjadi ideal dan tak mudah diserang penyakit. :)

Mengapa hal ini bisa terjadi? karena dengan berciuman dapat membakar 12 kalori per lima detik, 3 ciuman perhari dengan mesra dapat menurunkan berat sebesar 1 pound. :)

4. Gigi menjadi kuat

Wah, tambah aneh ...? Cara agar gigi tetap kuat selain dengan selalu menggosok gigi dan menghindari makanan dan minuman yang merusak gigi, harus dilengkapi dengan berciuman. Berciuman dapat memperkuat gigi anda, sehingga anda tetap terlihat keren walaupun sudah berumur lanjut, tetap membuat kekasih anda bergairah dengan anda. :D hehehe. Dan tidak hanya itu, gigi yang kuat tentunya akan memudahlan kita tetap bisa memakan makanan yang harus dengan dikunyah. :)

Mengapa hal itu bisa terjadi? ciuman dapat merangsang produksi air liur sementara, hasil produksi air liur dapat menciptakan kalsium, sehingga berfungsi sebagai pencegahan gigi berlubang, menghindari plak dan mencegah radang gusi.

5. Mempertajam ingatan

Hemm, banyak sekali cara dan metode agar saat usia menjelang tua tidak terjadi kepikunan. Dan metode dan cara yang mudah adalah dengan berciuman, mumpung kekasih anda masih bergairah, jangan sia-siakan setiap hari mencium minimal 3 kali. hehehe (aneh-aneh saja) tetapi itu fakta lho?

Mengapa hal itu bisa terjadi? karena ciuman mencega hormon glucocorticoids yang bisa enyebabkan stres dan insomnia. :)

6. Memperkuat daya tahan tubuh

Hemm, vitamin untuk memperkuat daya tahan tubuh begitu banyak dan pastinya jika setiap hari mengkonsumsi vitamin tersebut, akan membuang-buang biaya saja. Ada kok vitamin yang luar biasa, yaitu dengan berciuman. Hanya dengan berciuman dapat memberikan atau saling memberikan kekuatan dan daya tahan tubuh.

Mengapa hal itu bisa terjadi? karena dengan berciuman, ada pertukaran air liur dari sepasang kekasih. Air liur memang mengandung bakteri, ada 80% bakteri pada umumnya setiap orang dan ada 20% bakteri unik pada air liur setiap orang. Dengan bertukar atau berbagi air liur saat berciuman akan merangsang sistem kekebalan tubuh dengan merespon bakteri yang berbeda, sehingga adanya pertukaran bakteri baru yang bermanfaat. pROSES ini disebut juga dengan Cross-imunoterahi.

Naah? demikianlah alasan mengapa berciuman menyehatkan? Artikel ini hanya sebagai informasi edukatif, yang penulis dapat dari penelitian Dokter Luar negeri yang bernama Larry James. Semoga dapat memberikan manfaat dan menambah ilmu pengetahuan yang unik bagi hidup anda semua. mohon maaf apabila ada kesalahan yang tak penulis sadari, terimakasih sudah berkunjung. :)

Baca Artikel:

--> Keajaiban Berciuman

Archive artikel menarik:

--> Bulan November 2011
--> Bulan Desember 2011
--> Bulan Januari 2012
--> Bulan Pebruari 2012


Salam Cinta,
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Motivasi Kerja Dan Usaha

motivasi kerja dan usaha
Kehidupan adalah suatu rangkaian yang sistematis, dimana hidup adalah bergerak. Gerakan inilah yang harus difungsikan dengan baik, agar hidup ini memberi manfaat bagi diri masing-masing individu.

Tugas dari kehidupan adalah mempertahankan keindahan dan kemakmuran dunia, yang sebelumnya oleh Tuhan sudah diciptakan dengan bentuk dan isi yang sempurna. Manusia ditugaskan untuk melestarikan, mempertahankan dan memberikan timbal balik kepada alam dengan yang lebih baik lagi.

Cara untuk membuat dunia agar lebih hidup adalah dengan memfungsikan kehidupan diri, yaitu dengan berusaha dan bekerja. Berusaha adalah mengoptimalkan gerakan sedangkan bekerja adalah menyusun usaha untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Dalam dunia pekerjaan sering kali ada suatu masalah dan problema yang membuat seseorang jenuh dengan pekerjaannya. Sehingga pekerjaan yang dilakukan yang sebenarnya berfungsi untuk memakmurkan kehidupan akan kehilangan fungsinya itu. Oleh sebab itu, harus ada beberapa motivasi kerja dan usaha agar apa yang diusahakan dan dikerjakan memberikan hasil yang baik bagi diri sendiri ataupun yang lain.

Pekerjaan apapun sebenarnya tidak masalah, baik sebagai pengusaha, karyawan, petugas kebersihan, petugas ojek, pengantar dengan kendaraan becak dan lain-lain semua tidak ada masalah. Yang terpenting dalam hidup adalah mau berjuang dan berusaha dan tidak meminta-minta selama gerakan masih kuat dan stabil. Namun tidak dipungkiri adanya penurunan semangat kerja, dan stres karena pekerjaannya tak kunjung menghasilkan sesuatu.

Nah? problema utama bagi seseorang yang bekerja adalah dari hasil. Tidak masalah hasil yang sedikit bagi orang yang bekerja dengan malas, yang menjadi masalah adalah ketika seseorang bekerja dengan giat, kerja keras, namun hasilnya tetap tidak memuaskan. :)

Sebenarnya penulis juga banyak problema, jangan dikira tidak ada problem dalam pekerjaan. hehehe, namun, agar kita tetap semangat dalam bekerja dan hasilnya akan memuaskan, kalau tidak keberatan ikuti langkah-langkah dibawah ini:

a. Niat

Niat memang yang utama, niat adalah dasar yang harus dibangun pertama kali, jika niatnya dibangun dengan salah, maka usahanya pun akan salah dan otomatis hasilnya pun akan bermasalah. Tetapi jika niat yang dibangun adalah niat yang kuat pasti akan membuat kita bersemangat dan hasilnya pun akan memuaskan.

Niat memang hal pribadi masing-masing, sebenarnya tidak apa-apa diniatkan untuk dapat uang yang banyak, dapat beli rumah yang besar, dapat beli mobil dan lain-lain, tetapi niat seperti itu akan kurang dibantu oleh Tuhan. :) Lho, niat yang seperti apakah yang akan banyak mendapatkan bantuan kemudahan dari Tuhan .. ??

"Niatkan pekerjaan dan usaha itu untuk kebaikan orang banyak, jangan membangun keegoisan pada diri, karena keegoisan akan menghambat bantuan kemudahan dari Tuhan. Jika apa yang kita usahakan untuk kebaikan, maka pekerjaan dan usaha kita akan dibantu."

Wah, kita gak dapat apa-apa dong ...? Ingat, kebaikan yang banyak akan datang jika kita lebih banyak memberi kebaikan, bukan meminta kebaikan atau hanya menerima kebaikan. Kemudahan akan terasa didapat apabila niat sudah benar dan tepat sasaran. :)

b. Serius tetapi santai

Dalam bekerja, ada hal yang perlu diperhatikan, yakni tidak berlebihan dan tidak kekurangan. Maksudnya adalah, ketika seseorang bekerja dan berusaha jangan terlalu serius dan jangan terlalu santai, ambil bagian tengahnya. Mengapa? terlalu serius akan membuat pekerjaan itu tak menyenangkan dan membosankan, akan mudah lelah dan capek, serta akan mudah stres. Berusaha terlalu santai, sudah jela nantinya tidak akan ada hasil yang telah diniatkan, terlalu santai akan membuat banyak kesalahan dalam pekerjaan. Hendaklah lakukan pekerjaan dan usaha dengan serius tetapi santai. :)

c. Cintai Pekerjaan

Dan yang sangat penting agar motivasi tetap ada, adalah mencintai pekerjaan. Jangan sampai pekerjaan anda saat ini tidak anda cintai, jika tidak cinta segera tinggalkan sebelum anda menyakiti pekerjaan anda atau malah anda akan tersakiti. :) Cinta itu sangat penting walaupun dalam pekerjaan dan usaha. Sebagus apapun pekerjaan anda jika tidak cinta, maka akan terasa hampa dan bermakna, sebaliknya sekecil apapun pekerjaan anda jika dilakukan dengan cinta akan memberikan hasil yang maksimal. Karena pekerjaan dan usaha yang dicintai akan cenderung sukses. :)

d. Nikmatilah

Bekerja yang menyenangkan adalah menikmati pekerjaan, mungkin dalam hidup ada susah dan ada senang, namun sebenarnya ada dua pilihan, bisa senang terus dan bisa sedih terus, tergantung masing-masing. Dalam makanan pun juga ada yang manis dan ada yang asin, ada yang pedas juga, nah semua akan jadi nikmat jika memang benar-benar kita nikmati dengan sesuatu pelengkap yang lain.:)

Misalkan cabai, cabai itu sangat pedas dan tidak ada orang yang mau makan cabainya saja, namun cabai akan nikmat jika ada pelengkapnya. Begitupun juga dengan pekerjaan, akan terasa nikmat jika ada masalah, jika masalah itu dihadapi dengan pelengkap lainnya semisal kesabran dan ketenangan. benar kan .. ? :)

e. Bersyukur

Mensyukuri nikmat Tuhan adalah hal kecil yang berdampak luar biasa, namun banyak yang melupakan rasa syukur ini, padahal syukur itu sangat penting untuk melipatgandakan hasil yang dicapai. Karena janji Tuhan sudah jelas, barangsiapa yang ensyukuri nikmat Tuhan, akan ditambah nikmatnya oleh Tuhan. :)

Nah? demikianlah Motivasi Kerja Dan Usaha untuk kita semua, semoga dapat membangkitkan kembali motivasi kerja anda, dan mendapatkan rejeki yang berlimpah agar mudah dalam menyebarkan kebaikan. :) Tetap senyum, tetap semangat, dan tetap bergairah untuk menuju perubahan ... terimakasih dan mohon maaf ... serta ...

Salam Cinta
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Meredam Amarah Kekasih Ketika Jauh

meredam amarah kekasih ketika jauh
Assalamu'alaikum saudaraku yang budiman, bagaimana kabarnya dihari ini? apakah lebih semangat dari hari kemaren ..? atau malah tidak bersemangat sama sekali .. :) Beruntunglah bagi Anda yang semangatnya lebih membara dan jangan bersedih hati untuk yang masih kurang semangat, tetap sabar dan berso'a .. :)

Apa yang menyebabkan Anda tak bersemangat kali ini, apa karena ada masalah ditempat kerja, atau kurang makan, atau memikirkan biaya kredit, biaya kuliah dan sekolah anak dan lain-lain, tenangkan sejenak dan tanamkan dalam hati bahwa masalah itu diciptakan Tuhan lebih kecil daripada kekuatan yang dikirimkan Tuhan untuk kita. Semangat yang lemah karena kita belum secara maksimal menggunakan kekuatan Tuhan tersebut ... :) Gunakanlah dan selesailah masalah itu.

Ehm, kok masih tetap tak semangat ...? ehm,, jangan-jangan tak bersemangatnya karena kekasih Anda yang jauh dengan Anda lagi marah-marah yah sama ANDA? hehehe. Kalau itu masalahnya, penulis akan berikan tips sederhana tentang Meredam Amarah Kekasih Ketika Jauh.

Marah adalah hal yang lumrah dan biasa ada pada sifat manusia, sebenarnya marah itu tidak selamanya negatif, ada juga yang marahnya memberikan hal yang positif, dan itu tergantung dari si penerima marah. Satu hal yang penting untuk diketahui, semangat yang sudah tinggi untuk mencapai sesuatu tiba-tiba akan segera down atau turun dengan drastis akibat kemarahan, bukan kita yang marah, melainkan kitalah yang mendapat kemarahan dari seseorang, misalkan kekasih kita sendiri.

Kemarahan kekasih kita biasanya membuat kita lemah dan tak berdaya. Biasanya orang yang sabar itu cenderung sebagai tempat pelampiasan kemarahan orang, jadi sangat hebat sekali ya orang yang sabar itu. Hatinya lapang selapang-lapangnya, sehingga berapapun sesuatu yang menyerangnya tidak akan membuat hati sempit. Pertanyaannya adalah apakah kita adalah orang yang sabar dalam waktu panjang, ehm, susah kan, awalnya sih sabar, tiba-tiba marah akan memuncak juga. :)

Baiklah, apakah bisa dengan jarak jauh dapat meredam amarah kekasih? Sangat bisa, cara ini diperuntukkan bagi yang mendapat kemarahan kekasih ketika jauh. Pada saat-saat enak beraktifitas dikantor atau ditempat kerja, tiba-tiba ada sms: kita putus, kita cerai, kita gak cocok lagi, dan lain-lain. Nah, tentu saja kita tak harus juga mendatangi kekasih kita agar redam dari marahnya. Ketika kekasih sedang marah seperti contoh tadi atau bahkan langsung ditelpon dengan nada halilintar tingkat tinggi, hendaklah persiapkan beberapa tips dibawah ini.

A. Pertahankan kesabaran

Nah? ada orang bilang, kesabaran ada batasnya, kalau demikian berarti bukan orang sabar, karena penyabar itu tak ada batasnya. hehehe.Ya tentu saja pada umumnya manusia itu ingin menang sendiri, atau masih mempunyai keegoisan. Ketika kekasih anda jauh disana sedang marah, dan memaki-maki Anda, hal pertama yang harus diperhatikan adalah pertahankan kesabaran.

Apakah sangat sulit? tidak juga? jika kesabaran tak bisa dipertahankan, alamat akan terjadi sebuah pertengkaran. Pertahankan kesabaran dengan tetap berpikir positif dan jernih,apabila tidak bisa, coba basuhlah kepala dengan air dingin niscaya akan segar, atau melakukan ibadah dan do'a. :)

B. Buatlah Puisi Maaf

Setelah mempertahankan kesabaran, ketiklah pada handphone, buatlah puisi maaf untuk sang kekasih. Mengapa harus puisi?karena puisi maaf dari hati itu akan lebih memberikan irama batin yang menenangkan kekasih kita yang jauh? kata-kata maaf yang biasa, tentu sulit untuk diterima. Tak perlu ahli dalam membuat puisi, editlah kata-kata biasa dilengkapi dengan alunan irama kata yang lainnya. :)

C. Mengakui Kesalahan

Hah ..? Kenpa harus mengakui kesalahan ...? ssstt... ketika kekasih sedang marah, akuilah kesalahan walaupun kita tidak tau kesalahan apa yang kita perbuat sehingga kekasih marah. Akuilah kesalahan, agar hati kekasih itu sedikitreda? Mengalah bukan berarti kalah, justru mengalah untuk kekasih adalah bagian dari cinta. :)

D. Tetap Ucapkan Cinta

Ucapan cinta jangan sampai hilang begitu saja, lawan kebencian dengan ucapan cinta, lawan amarah dengan cinta, dan lawan hal-hal yang buruk dengan kebaikan. Karena kebaikan, cinta akan dapat mengalahkan keburukan.

Misalkan kita dikirimi sms: "aku benci kamu" balaslah dengan balasan "aku sayang kamu." Ketika dibalas lagi "kita putus" jawablah dengan balasan "aku selalu setia." Dan balaslah dengan hati yang benar-benar cinta. :)

E. Ingatkan Pada Foto Kenangan

Foto kenangan adalah car ampuh untuk meredamkan amarah, bagaimana tidak, foto saat berdua, saat beromantis ria, akan dapat segera menurunkan tensi darahnya, amarahnya lambat laun akan down disertai dengan air mata penyesalan. Kirimkan foto saat kita bersamanya sedang bahagia, atau jika dihandphonenya ada foto kita saat berdua, ingatkanlah dan suruhlah untuk melihat foto saat kenangan yang lalu, saat cinta dan janji setia diikrarkan diatas sajadah panjang. :)

Contoh puisi:

"Sayang ..."
"Mungkin kata-kata maafku sudah basi ditelingamu"
"Atau mungkin maafku hanyalah sampah yang tak bermakna"
"Seburuk apapun engkau menilai maafku .."
"Dengan sepenuh hati aku menyesali kesalahan yang aku lakukan ..."

"Sayang ..."
"Jika engkau meninggalkanku"
"berarti engkau siap melihat hidupku hancur lebur"
"Aku bersyukur sekali dikenalkan Tuhan denganmu"
"Kekasih yang terindah dan yang sejati dalam hatiku"

"Jika engaku memetuskan tali cinta yang diberikan Tuhan"
"Berarti aku tak seberuntung apa yang aku kira"
"Aku hanyalah sampah yang tak bernilai dihadapanmu .."
"Tetapi sayangku bukanlah sampah, sayangku setia bagai kilauan mutiara yang bercahaya"

"Aku mencintaimu sayang ... maafkan aku ... kembalilah dengan cintamu yang sebenarnya.. :'( "


Demikianlah yang dapat penulis sampaikan mengenai cara "Meredam Amarah Kekasih Ketika Jauh." Semoga dapat memberikan setitik manfaat, mohon maaf apabila ada kesalahan, tentunya penulis hanyalah seorang yang masih belajar. :) Terimakasih dan ...

Baca juga:

> Kenapa harus ada marah dalam cinta
> Cara meredam amarah kekasih tercinta

Salam Cinta,
Salam Dycko Novanda,
Read More >>

Suasana Ideal Saat Bercinta

suasana ideal saat bercinta
Assalamu'alaikum wr.wb, salam cinta untuk saudaraku semuanya, bagaimana aktivitas hari ini? ehm, penulis yakin, pasti sangat menyenangkan bukan? walau ada masalah, pasti dapat terselesaikan dengan baik, tentunya siapa lagi kalau bukan dengan perjuangan kita melalui kekuatan dan bantuan Tuhan. Sudah sepatutnya kita selalu bersyukur kepada-Nya. :)

Ehm, hidup akan terasa lebih indah dan lebih mudah ketika suasana hati sedang dalam keadaan bahagia, hati yang bahagia adalah hati yang selalu bersyukur atas nikmat yang menurut kita sangat kecil sekali, hati yang berbahagia adalah hati yang bisa ikhlas dalam memberi. Suasana hatilah yang menentukan suasana hidup. Jika suasana hati memburuk tentu saja hidup akan terasa lebih sulit dan sakit.

Begitu juga saat kita bercengkerama dengan saudara kita, apabila bercengkeramanya dengan saudara yang dicintai pastinya suasananya akan berbeda jika dibandingkan dengan bercengkerama dengan saudara kita yang agak kita tak suka. Betul kan? ... :)

Ternyata suasana hati pun harus dilengkapi dengan suasana yang ada diluar hati kita, bisa saja suasana hati kita bagus tetapi orang yang ajak kita bicara dalam kondisi suasana hati yang buruk, itu akan mempengaruhi komunikasi kita. :)

Nah? dikesempatan kali ini, penulis akan membahas tuntas tentang "Suasana Ideala Saat Bercinta." Terlepas dari suasana yang diatas tadi, saat kita bercinta dengan kekasih kita, pastilah membutuhkan suasana yang ideal dan yang indah. Mengapa ..? Suasana yang bagus akan memberikan sensasi yang lebih tinggi dalam cinta. Tidak usah panjang lebar, suasana ideal yang seperti apakah saat bercinta?:

a. Ketenangan

Suasana yang pertama adalah ketenangan. Ketenangan dan kedamaian sangatlah penting sekali untuk memberikan suatu pencapaian cinta yang sukses saat bercinta. Ketenangan dominan sekali dikaitkan dengan hati. Seperti pembahasan sebelumnya tadi, hati memegang peranan penting untuk menentukan suasana. Ketenangan yang lain adalah berasal dari luar, yaitu tidak adanya gangguan yang mengganggu indera kita.

b. Tempat

Sudah pasti orang yang sedang bercinta adalah saling mencinta, tidak ada paksaan dan tidak pula memaksa. Hal ini dapat memberikan kehangatan dalam bercintanya, selain itu yang menentukan suasana adalah tempat. Tempat yang romantis pada umumnya adalah tempat yang dekat sekali dengan alam, misalkan pegunungan dan lautan. Tempat yang ideal sebenanrnya tidak perlu mahal untuk memilikinya, cukup dengan tempat yang kita cintai saja, misalkan rumah. Rumah adalah surgaku, itu yang dicontohkan oleh nabi, bahwa rumah nabi yang sempit pun memberikan suasana yang khas saat bercinta karena rumah atau tempat itu benar-benar dicintai.

c. Bersih

Kebersihan adalah hal penting yang mempengaruhi suasana. Suasana yang bersih dilihat dari tempat, lingkungan dan udara. Bagaimana bisa mencapai puncak cinta ketika bercinta, jika tempat, lingkungan dan udaranya tidak bersih dan malah tercemar.

d. Harum

Keharuman adalah memperindah suasana terutama suasana yang ditujukan kepada indera penciuman, tempat yang wangi, baju yang wangi dan tubuh yang wangi akan memberikan dampak yang signifikan pada saat bercinta. Bercinta akan menjadi mesra dan tahan lama serta dapat menguatkan kekuatan cinta antara keduanya. :)

e. Suara

Suara juga dapat memberikan suasana pada indera pendengaran, suara yang indah berasal dari ucapan-ucapan cinta dari kekasih, bukan dengan suara lantang dan keras.

Itulah kelima hal suasana ideal saat bercinta. Mulai dari ketenangan hati, pikiran, kebersihan, tempat, keharuman dan suara yang indah. Dan yang paling penting adalah dua suasana hati yang sama, alias sama-sama cinta dan bahagia. Hal ini dapat dilihat dari ketika seseorang bercinta dengan TUHAN, Misalkan dari orang muslim, orang muslim ketika bercinta dengan Tuhan (sholat) pasti tidak akan terlepas dari ke lima hal diatas, disertai dengan hati yang bersih, dan semakin hati dibersihkan semakin Tuhan akan membersihkan, wewangian, tempat, dan kesucian serta suara nan indah melalui lantunan bacaan ayat-ayat cinta dari Yuhan untuk Tuhan.

Ada contoh lagi yang mungkin kelima suanana tadi dapat dipraktikkan, yaitu pada yoga. Yoga itu bisa disebut bercinta dengan alam, yang dapat memberikan kesegeran bagi tubuh. Demikianlah yang dapat penulis sampaikan tentang suasana ideal saat bercinta. Semoga bermanfaat dan mohon maaf apabila ada salah kata dalam penulisan. Penulis hanyalah manusia biasa dan hanya Tuhanlah yang sempurna. Sekian dan terimakasih ... :)

Salam Cinta
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Makanan Yang Membuat Seksi

Assalamu'alaikum wr.wb. Alhamdulillah masih ada kesempatan yang luar biasa untuk melakukan aktifitas kembali dihari yang penuh berkah ini. Indahnya alam ini sudah dirancang oleh Tuhan dalam bentuk yang sempurna. Tuhan merancang alam agar nampak indah dalam pandangan kita dna memberikan kebahagiaan pada kita semua ketika memandang alam ini. Tentu saja alam yang telah dirancang seindah ini harus dijaga dan dilestarikan sebaik mungkin.

Tidak hanya alam, kita sendiripun sebagai seorang manusia sudah dirancang dalam bentuk yang sempurna. Bukan kesempurnaan bentuk kita yang sebenarnya melainkan kesempurnaan pencipta-Nya. Nah, keindahan manusia yang memberikan daya tarik kepada orang lain adalah keindahan yang luar biasa, orang lain memandang seseorang yang dikagumi karena keindahannya dan keindahan itu bisa disebut dengan seksi.

Seksi secara umum diartikan sebagai bagian tubuh tertentu yang indah atau suatu sifat tertentu dan rasa tertentu. Dan bagian tubuh yang indah inilah yang dapat menarik perhatian orang lain, entah bagian tubuh itu adalah rambut, wajah, bibir, bau, sifat dan lainnya yang pasti setiap bagian tubuh yang indah dan dikagumi adalah bagian tubuh yang seksi.

Banyak sekali terutama wanita yang ingin tampil seksi, boleh saja tampil seksi asalkan dalam hal yang sewajarnya. Perlu diingat, persepsi seksi berbeda-beda menurut masing-masing orang, dan yang jelas seksi adalah keindahan bukan suatu hal yang pornografi ataupun pornoaksi. Karena seksi sudah terlanjur dipandang sebelah mata, terjadilah salah pandang dengan arti seksi yang sebenarnya.

Terlepas dari itu semua, seseorang yang ingin tampil seksi sering kali membayar mahal agar seksi itu didapat. Padahal banyak cara yang memberikan banyak manfaat agar tubuh menjadi seksi atau indah. Dengan apakah? yaitu dengan mengkonsumsi makanan ...? Makanan yang membuat seksi lalu apa dong ...? hehehe. lanjuuuuuuuuttt ..:

a. Yogurt

Wah yang benar saja? yogurt merupakan makanan yang mempunyai zat berupa asam amino yang berfungsi dapatmenghilangkan lingkaran hitam dibawah mata. Kadan (khususnya wanita) tidak Pede jika matanya dikelilingi oleh lingkaran hitam, akan terlihat gimana gitu ..? Nah, yogurt adalah pilihan utama untuk menghilangkan itu.

Yogurt paling baik dikonsumsi pada saat pagi sebelum melakukan aktifitas. Dan khasiat yogurt ini telah dilakukan oleh ahli kecantikan Narine Nikogosian seorang penulis buku yang berjudul "Back To Beauty."

b. Kacang Merah

Wah apalagi nih? yang bener kacang merah dapat membuat seksi? Benar sekali ... kacang merah membantu memperseksi bagian tubuh terutama rambut. Malu dong kalau rambut sering rontok, dan selalu rusak? ... Didalam kacang merah ataupun kacang lainnya memiliki zat seperti protein, biotin dan zat besi serta seng. Zat-zat tersebut dapat memperkuat rambut sehingga rambut tak mudah rontok serta membuat rambut semakin berkilau.

Konsumsi kacang merah bisa dengan cara dijadikan snack atau camilan. Rasakan sensai rambut yang seksi. :)

c. Seledri

wah semakin ngacau nih? Ehm .. tidak juga ... Jika anda sudah tampan dan cantik, semua terpesona dengan anda, dan ketika anda didekati, dan mengajak anda bicara, dan bau napas anda sangat bau sekali. Apakah anda akan dikatan seksi lagi? oh tidak, bau mulut adalah penghancur seksi dalam bentuk fisik, agar bau mulut anda tetap segar, seledri pilihannya. Seledri dapat membunuh kuman dan bakteri penyebab bau mulut.

d. Jamur tiram

Jamur tiram merupakan makanan yang dapat memperseksi suasana anda dan kulit anda. Jamur tiram dapat membantu mengurangi minyak berlebihan ketika keluar dari kulit, minyak yang keluar berlbihan akan dapat menyebabkan benjolan-benjolan kecil yang dapat memperburuk kulit anda. Oleh karena itu, jamur tiram adalah alternatif alamai untuk memngurangi minyak berlebihan.

e. Ikan Salmon

Mengapa harus ikan salmon ...? mengapa kok tidak ikan mujair saja kan enak tuh? hehehe, sebenarnya sama-sama ikannya namun berbeda zat dalam tubuhnya. Ketika anda sudah tampil seksi dan dipuji oleh orang banyak, apakah akan dibilang seksi lagi ketika stress melanda anda, pikiran kacau balau, hati tak tenang. Nah, ikan salmon dipercaya membantu memberikan suasana nyaman pada diri anda. Karena minyak canola dan omega 3 yang terdapat pada ikan salmon dapat mengurangi rasa stres anda. Dan seksi itu dapat terlihat dengan sempurna ketika pikiran dan hati jernih.

Demikianlah yang dapat penulis sampaiakan tentang makanan yang membuat seksi. Semoga dapat memberikan informasi dan ilmu yang bermanfaat. Mohon maaf apabila ada kesalahan dan ...

Baca juga:
- Yang pantas disebut wanita seksi
- Yang pantas disebut lelaki tampan

Salam Cinta
Salam Dycko Novanda
Read More >>

Entri Populer