Selamat Ulang Tahun

selamat ulang tahun
Sudah tidak asing lagi bahwa banyak orang baik kalangan yang muda ataupun yang dewasa sudah mengetahui apa yang namanya ulang tahun atau disingkat menjadi ultah. ulang tahun jika ditengok dari kata-katanya berarti mengulang tahun tetapi banyak yang menganggap ulang tahun adalah mengulang tanggal dan bulan saat ia lahir. Jadi ulang tahun itu bisa dikatakan sebagai peringatan hari diri sendiri yang diperingati pada tanggal dan bulan disaat kelahiran. Dan sering kali terdengar ucapan Selamat Ulang Tahun."

Fenomena ulang tahun yang terjadi dimasyarakat sudah begitu kental, disimbolkan dengan kue penuh hiasan, dan disimbolkan juga dengan lilin-lilin kecil. Sungguh merupakan kebahagiaan bagi yang merayakan tanggal dan bulan lahirnya.

Banyak yang mengucapkan selamat ulang tahun, semoga panjang umur dan juga ada pula yang bersorai-sorai menyemarakkan kemeriahan ulang tahun dengan bernyanyi dan berpesta. Dan tidak lupa juga pada kado-kado indah yang dijadikan sebagai hadiah bagi yang merayakannya. :)

Ulang tahun mempunyai pro dan kontra. Secara garis besar, merayakan tanggal dan bulan lahir dalam tahap yang sewajarnya itu tidak mengapa, seperti lebih banyak membantu yang kesusahan, memberi bantuan kepada orang tidak mampu, bukankah itu adalah hal yang begitu mulia sekali mengingat bahwa hari ulang tahun adalah hari berkurangnya umur kita dalam arti yang sebenarnya.

Semakin umur bertambah, maka otomatis semakin berkurang jatah hidup yang sudah dianugerahkan. namun banyak yang lupa akan hal ini, bersenang-senang dan berpesta lebih didahulukan daripada mengingat dan membagi kepada anak yatim dan miskin. Sekali lagi, bukankah itu hal yang mengharukan dan sebuah kenangan hidup yang tak pernah dilupakan ketika ajal sudah menjemput. :)

Tidak ada yang melarang orang ingin bahagia dan senang-senang, biarin saja, kan yang merayakan gue, ya terserah gue dong. hehehe. Betul sekali, memang benar itu terserah dan tergantung kepada diri masing-masing. Dan yang pasti, berbagi kebahagiaan dengan orang yang tidak bahagia adalah hal yang luar biasa. Dengan melakukan hal yang demikian akan dapat menumbuhkan rasa simpati dan empati dalam diri sendiri, sehingga kita akan terus dikenang kebaikan kita ketika suatu saat nanti hari, tanggal dan bulan kematian kita datang. Tidak ada lagi yang bisa tertawa dan terbahak-bahak bahkan tidak ada lagi yang bersorai-sorai menyanyikan lagu selamat ulang tahun, lagunya akan berganti menjadi selamat tinggal.

Oleh sebab itu, hendaklah kita selalu sadar sesadar-sadarnya, bahwa salah satu cara untuk menghapus kesalahan kita adalah dengan berbagi kebaikan, berbagi kelapangan dan berbagi senyuman dengan orang yang belum sama sekali dalam hidupnya merasakan madu kehidupan.

Bagi yang ulang tahun hari ini, penulis mengucapkan selamat ulang tahun dan semoga bukan hanya umurnya yang dipanjangkan melainkan bertambah hari bertambah umur semakin panjang kebaikannya untuk orang lain. Semangat dan terus berusaha menjadi lebih baik disetiap waktu. ^_^

Demikianlah Tentang "Selamat Ulang Tahun." Mohon maaf jika ada kesalahan dan selalu semangat.

Artikel menarik lainnya:

- Fenomena Malam Minggu
- Pengaruh Nada CINTA


Salam Cinta
Salam Dycko Novanda

Artikel Terkait

0 komentar:

Entri Populer